Posyandu Kelurahan Sukamulya Bagikan Vitamin A untuk Balita | Isbroad - Memberi Wawasan Memajukan Peradaban

Posyandu Kelurahan Sukamulya Bagikan Vitamin A untuk Balita

 
 
Isbroad.com, Bandung – Acara posyandu pada kamis (12/10) di kelurahan Sukamulya kecamatan Cinambo kota Bandung, berfokus pada pemberian vitamin A. Diketahui, pemberian vitamin A biasanya dilakukan setiap satu tahun dua kali.

Pemberian vitamin A pada balita bertujuan untuk pembentukan sel darah merah dan antibodi. Selain itu, pencegahan dari rabun senja atau kebutaan. Dan jika anak kekurangan vitamin A maka rentan terserang penyakit infeksi seperti infeksi saluran pernafasan atas, campak, dan diare.

"Biasanya pemberian vitamin A itu bulan Februari dan Agustus, tapi digeser jadi bulan Oktober, jadi sekarang gitu pemberiannya," ujar Nunung, ketua posyandu kelurahan Sukamulya.

Kegiatan posyandu pada pagi hari itu berjalan lancar, dimulai dari pukul delapan sampai selesainya. Para ibu sangat antusias untuk mendapatkan vitamin A. Menurut nunung, sudah ada 50 anak yang telah di posyandu di kelurahan Sukamulya.

Kegiatan posyandu dilakukan setiap satu bulan sekali untuk imunisasi balita usia 0-60 bulan. Bagi ibu yang ingin ke posyandu, diharapkan membawa Kartu Menuju Sehat (KMS). Kartu tersebut digunakan untuk melihat catatan grafik perkembangan dan pertumbuhan anak.

Tidak hanya untuk balita, posyandu di kelurahan Sukamulya mengadakan pemeriksaan bagi lansia. Kegiatan pemeriksaan meliputi penimbangan berat badan, pengukuran tinggi badan, tekanan darah, dan pemeriksaan laborat gratis seperti cek asam urat, kolesterol, dan gula darah.

Umumnya, kegiatan posyandu dilakukan di tiap RW, untuk kelurahan Sukamulya terdapat enam RW, akan tetapi ada satu RW yang menjadi dua posyandu. Maka total Posyandu di kelurahan Sukamulya ada tujuh.
Setelah kegiatan posyandu selesai, maka setiap RW harus melaporkan datanya langsung pada hari itu kepada puskesmas yang diperiksa oleh bagian yang menangani dan selanjutnya laporan ke kelurahan.

Posyandu adalah singkatan dari Pos Pelayanan Terpadu, sebuah inisiatif pelayanan kesehatan dan gizi berbasis masyarakat yang beroperasi di Indonesia. Posyandu didirikan sebagai bagian penting dari sistem kesehatan masyarakat Indonesia, terutama di daerah pedesaan.

Posyandu memainkan peran penting dalam meningkatkan kesehatan dan kesejahteraan ibu dan anak. Membantu mengurangi angka kematian anak dan meningkatkan kesehatan masyarakat secara keseluruhan dengan fokus pada perawatan pencegahan dan edukasi kesehatan.

Reporter: Iva Fadilah

Tidak ada komentar

Posting Komentar

© all rights reserved
made with by templateszoo