Tingkatkan Pengetahuan Agama, Desa Cibiru Hilir Adakan Majlis Taklim Ibu-Ibu | Isbroad - Memberi Wawasan Memajukan Peradaban

Tingkatkan Pengetahuan Agama, Desa Cibiru Hilir Adakan Majlis Taklim Ibu-Ibu


 
Isbroad.com, Bandung – Desa Cibiru Hilir undang syekh Anas Jaber dalam rangka untuk mengisi kajian ibu-ibu pada Selasa (17/10). Kedatangan syekh Anas Jaber bertujuan untuk menambah wawasan serta meningkatkan pengetahuan agama bagi ibu-ibu di desa Cibiru Hilir.

Kegiatan ini merupakan kolaborasi desa Cibiru Hilir dengan safari dakwah raya Bandung. Dalam kajian ini syekh Anas Jaber mengisi dakwahnya yang bertemakan dengan "hidup mulia dengan a-Qur'an". Syekh Anas Jaber merupakan adik ketiga almarhum Syekh Ali Jaber, yang merupakan pendakwah dan penghafal al-Qur,an di Indonesia.

Kegiatan majelis taklim ini dilaksanakan di gedung serba guna desa Cibiru Hiir selama 2 jam 30 menit dari pukul 09.00 hingga pukul 11.30 dan mendapat antusias yang sangat besar dari para ibu-ibu.
Idin salah seorang staf desa Cibiru Hilir mengatakan, agar meningkatkan pengetahuan serta wawasan agama khususnya bagi ibu-ibu kami mengundang syekh Anas Jaber untuk mengisi majlis taklim kali ini dengan kolabarasi kami bersama safari dakwah raya Bandung.

" Dengan adanya kegiatan ini diharapkan dapat menambah motivasi bagi para ibu-ibu untuk lebih semangat dalam belajar agama dan lebih rajin lagi dalam mengikuti majlis taklim yang diadakan setiap minggunya," ujar Idin, Selasa (17/10).

Pada majlis taklim kali ini Syekh Anas Jaber menyampaikan berbagai macam kemuliaan al-Qur,an dan tentunya juga berbagai manfaat jika kita sering membaca al-Qur'an.

Menurut salah satu ibu-ibu yang mengkuti majlis taklim ini mengatakan, kegiatan ini membuat kami antusias karena dalam majlis ini dihadiri oleh salah satu syekh dan kami juga ingin menambah pengetahuan serta wawasan agama kami.

Ibu-ibu yang hadir merasa terinspirasi oleh kebijaksanaan dan wawasan yang disampaikan oleh Syekh Anas Jaber. Mereka juga aktif berpartisipasi dalam sesi tanya jawab, memperoleh pemahaman yang lebih dalam tentang banyak hal yang relevan dengan kehidupan mereka sehari-hari.

Kehadiran Syekh Anas Jaber dalam majlis taklim ini tidak hanya memberikan pengetahuan tentang kemuliaan al-Qur,an, tetapi juga meningkatkan tali silaturahmi antar ibu-ibu desa Cibiru Hilir.
Dengan semangat dan pengetahuan baru yang mereka peroleh dari taklim ini, para peserta majlis taklim kali ini berharap untuk mengimplementasikan nilai-nilai dan dakwah yang disampaikan oleh syekh Anas Jaber tersebut dalam kehidupan sehari-hari mereka.

Aziz Abdurrahman Nugroho/KPI 5A

Tidak ada komentar

Posting Komentar

© all rights reserved
made with by templateszoo