Hujan Deras, Komplek Griyatama Sempat Diterjang Banjir | Isbroad - Memberi Wawasan Memajukan Peradaban

Hujan Deras, Komplek Griyatama Sempat Diterjang Banjir

Isbroad.com – Cimahi, Banjir terjadi setelah hujan deras mengguyur Kota Cimahi dan sekitarnya pada Selasa (8/12/2023). Komplek Griyatama Raya berubah menjadi genangan air akibat derasnya arus air yang meluap dari aliran Sungai Cikendal, Cimahi Selatan.

Banjir terjadi sekitar pukul 18.00 WIB. Bertahan sekitar 30 menit, banjir kemudian mulai surut. Luapan air dari sungai berkurang bersamaan dengan meredanya hujan.

"Sudah mulai surut, hanya sisa sampah yang terbawa arus air. Masih ada sedikit genangan disini, namun hanya becek saja dan juga tersisa lumpur yang lumayan tebal," ujar Opan Wijaksana.

Banjir di titik tersebut memang selalu terjadi ketika hujan dengan intensitas tinggi dan durasi yang lama. Namun banjir di titik tersebut tak bertahan lama dan surut dengan cepat.

"Memang kalau hujannya deras jadi banjir, karena sungainya sempit dan ini kan memang komplek ini berada dibawah, jadi ketika volume air sungai tinggi akan sangat mungkin terjadi banjir" Ujar Opan Wijaksana.

Opan berharap banjir yang melanda komplek Griyatama ini dapat segera diatasi karena mengganggu aktivitas warga sekitar komplek tersebut.

"Saya harap pemerintah kota Cimahi agar cepat cepat mengatasi hal ini, karena kan ini sudah masuk musim penghujan dan tentu ini mengganggu aktivitas warga disini"

Belasan rumah terkena dampak banjir tersebut, Dedy selaku ketua RW di Komplek tersebut sudah melakukan antisipasi dengan membuat portal air, akan tetapi  masih belum dapat mengatasi banjir tersebut.

"saya sudah membuat portal air dalam upaya tindakan prepentif untuk mencegah banjir di Griyatama, tapi karena memang hujannya deras dan volume air sungainya besar, portal airnya pun tetap bisa dirtembus" ujar Dedy.

 Abdan Rafie Imam

Tidak ada komentar

Posting Komentar

© all rights reserved
made with by templateszoo