Keindahan Alam Wayang Windu Panenjoan | Isbroad - Memberi Wawasan Memajukan Peradaban

Keindahan Alam Wayang Windu Panenjoan

Isbroad.com, Bandung - Salah satu wisata alam di jawa barat memiliki keindahan alam yang luar biasa, udara yang sejuk dan di kelilingi oleh banyak sekali kebun teh. Wayang Windu Pangalengan memiliki daya tarik tersendiri, wisata alam ini berada di tengah ketinggian 1.800 meter di atas permukaan laut.

Menurut sejarah, nama wayang windu ini diambil dari dau gunung, yaitu Gunung Wayang dan Gunung Windu. Sedangkan kata panenjoan diambil dari bahasa sunda yang memiliki arti penglihatan atau melihat karena pada saat para wisatawan berkunjung ke tempat ini mereka bisa melihat keindahan, kesejukan , keasrian kebun teh.

Wisata alam ini dibuka setiap hari selama 24 jam. Harga tiket masuk nya tidak lebih dari Rp.20.000. Wayang windu panenjoan ini menjadi wisata yang pernah hits dikalangan traveler, baik yang lokal maupun luar kota. Terdapat jembatan kayu yang membelah kebun teh. Para Wisatawan dapat menikmati suasana tepat di tengah tengah kebun teh.

Para pengunjung akan dimanjakan dengan keindahan yang bernuansa hijau kebun teh yang sangat membuat sejuk. Jembatan kayu yang tengah membelah kebun teh tmerupakan sarana agar para pengunjung bisa berkeliling menikmati kebun teh. Jembatan ini juga merupakan salah satu spot yang cocok untuk foto ketika sunset tiba.

Bukan hanya disuguhi dengan kebun teh, tetapi wayang windu ini memiliki area untukmcamping bahkan untuk outbound. Para pengunjung bisa menggunakan ATV untuk mengelilingi kebun teh dengan trek yang lumayan susah. Jika para wisatawan merasa lapar, tenang saja di wayang windu ini juga sudah tersedia warung yang menyediakan makanan berat. Makan mie dengan disuguuhi pemandangan yang indah akan menambah kenikmatan saat makan.



Dinar Nurrohmah

1214020038

Tidak ada komentar

Posting Komentar

© all rights reserved
made with by templateszoo